Home

Berita

Website Resmi Biro Perekonomian Setda Prov Kalbar
  • Main Menu

Rapat Persiapan Menjelang HBKN Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri

ImageGambar: Whatsapp

Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Barat menyelenggarakan Rapat Persiapan Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021/1442 H, pada hari Kamis, tanggal 8 April 2021.

Rapat ini dipimpin oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat di Ruang Rapat Praja II Kantor Gubernur Kalimantan Barat dengan tujuan untuk membahas ketersediaan barang kebutuhan pokok menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021/1442 H.

Pada kesempatan tersebut Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat mengapresiasi dukungan kerjasama antar stakeholder terkait yang telah secara konsisten berkontribusi dalam memberikan/menyampaikan data dan informasi terkait dengan perkembangan ketersediaan barang kebutuhan pokok di Provinsi Kalimantan Barat, sehingga informasi mengenai barang kebutuhan pokok dapat terpantau dengan baik.

Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021/1442 H, ketersediaan barang kebutuhan pokok menjadi isu yang sangat penting mengingat kelangkaan dan kenaikan harga yang sewaktu-waktu dapat terjadi menjelang HBKN. Sampai saat ini terkait ketersediaan stok dan stabilitas harga di seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Barat masih stabil kecuali Telur Ayam Ras yang diperkirakan akan defisit hingga bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021/1442 H.

Untuk menjaga kondisi stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, maka perlu diambil langkah-langkah antisipasi dalam menjaga ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok.

Dalam rangka persiapan menjelang HBKN bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021/1442 H, dukungan laporan data terkini berupa ketersediaan stok, harga, produksi dan pasokan barang kebutuhan pokok dari instansi/lembaga/unit kerja terkait sangat diharapkan.

  • TERBARU